Penghargaan Indonesia Sales Marketing Award 2022 untuk Strategi Penjualan dan Pemasaran IMFI
PT Indomobil Finance Indonesia (IMFI) berhasil meraih penghargaan Indonesia Sales Marketing Award yang keempat kalinya dari Economic Review untuk tahun 2022 ini. IMFI meraih predikat “The Best Sales Marketing for Private Company” untuk kategori perusahaan multifinance dengan peringkat Platinum - Very Excellent.
Kepala Divisi Commercial Vehicle IMFI, Ferry Wiyono menerima penghargaan ini melalui acara penyerahan yang dilaksanakan secara daring pada Jumat, 18 Maret 2022.
Penghargaan besutan Economic Review ini ditinjau dengan memperhatikan kompetensi sales management dan marketing strategy dari setiap perusahan, keberlanjutan bisnis yang baik dengan pelanggan, serta peningkatan kompetensi penjualan dari perusahaan yang berbasis customer centric organization.
Sebagai informasi, IMFI saat ini telah melayani kebutuhan pembiayaan masyarakat baik otomotif maupun non-otomotif melalui 242 titik layanan yang tersebar di seluruh pelosok tanah air. Berbekal pengalaman selama hampir tiga dekade, IMFI akan terus memberikan pelayanan terbaiknya kepada Sahabat IMFI di seluruh Indonesia.